BATIK PRING SEDAPUR


Sejarah Batik Pring Sedapur dimulai dari masa awal perkembangan Islam. Setelah pecah perang, banyak prajurit Mataram lari ke daerah timur Gunung Lawu untuk mencari tempat yang aman, di antaranya di Desa Sidomukti dan sekitarnya. Di tempat itu mereka mengenalkan budaya batik kepada masyarakat sekitar Desa Sidomukti. Batik pring sedapur memiliki motif yang sesuai dengan namanya, yakni menggunakan motif bambu. Adapun makna dari motifnya adalah melambangkan simbol ketentraman dan kerukunan hidup.

 

Komentar